sous vide meat

Mengenal Teknik Memasak Sous Vide dan Sous Vide Machine

Teknik pengolahan daging selalu berkembang dari waktu ke waktu. Teknologi juga membantu dalam hal ini, salah satunya adalah keberadaan sous vide machine yang mempermudah pengolahan daging sesuai selera dan keinginan.

Ulasan berikut ini akan membahas tentang sous vide untuk teknik memasak daging beserta sejarah penemuannya. Penasaran? Simak ulasan berikut ini selengkapnya.

Sejarah Sous Vide

Penemu pertama dari teknik memasak sous vide nyatanya bukanlah seorang chef atau koki, tetapi seorang fisikawan dengan berbagai eksperimennya terhadap transfer panas, yaitu Benjamin Thompson pada tahun 1799 secara tidak sengaja.

Pada awalnya Thompson hanya berusaha untuk memanggang daging menggunakan pengering kentang. Thompson meninggalkan daging tersebut di mesin selama 3 jam kemudian memberikannya pada pelayan.

Chef sous vide machine masa kini meninggalkan bahan makanan pada mesin yang sudah dirancang sedemikian rupa bahkan hanya dalam satu atau dua jam saja, untuk mendapatkan kelembutan daging yang ditinggalkan pelayan Thompson dalam mesin selama satu malam.

Dulunya teknik memasak sous vide menggunakan udara sebagai perpindahan panasnya. Namun hal ini menjadikan serat daging longgar. Dengan percobaan lebih lanjut, sekarang media perpindahan panas menggunakan air sehingga serat daging dapat terjaga.

Teknik Sous Vide 

Sekarang memasak menggunakan sous vide menggunakan air sebagai media perpindahan panas. Lama memasak bisa disesuaikan dengan tingkat kematangan yang diinginkan. Namun cukup berbeda dengan mesin sous vide yang lama, kini memasak bisa hanya dalam satu atau dua jam saja.

Namun tidak menutup kemungkinan memasak menggunakan teknik sous vide memakan waktu sampai 7 atau 48 jam. Hal ini sangat bergantung pada tingkat kematangan dagingnya nanti. Tidak perlu khawatir karena sous vide machine akan menjaga makanan anda pada suhu ideal.

Tujuan utama dari proses memasak menggunakan teknik sous vide adalah mendapatkan daging atau bahan makanan yang matang secara sempurna dan seragam. Mematangkan bagian dalam tanpa membuatnya terlalu kering bukanlah hal yang mudah.

Namun sebelum dapat disajikan, makanan yang dimasak dengan sous vide biasanya diberikan finishing terlebih dahulu seperti digoreng atau dibakar. Hal ini dilakukan setelah bahan dikeluarkan dari commercial sous vide machine untuk mendapatkan tekstur luar yang sempurna.

Sous Vide Dewasa Ini

Dewasa ini memasak daging menggunakan teknik sous vide tidak hanya digunakan oleh chef dan koki di restoran. Bahkan mesin untuk memasak dengan teknik sous vide bisa anda dapatkan dengan harga terjangkau. Inilah yang membuat sous vide mulai masuk ke rumah-rumah.

Hal ini dikarenakan teknik sous vide dan sous vide machine yang dinilai dapat mempermudah pekerjaan dalam memasak, karena tidak harus benar-benar berfokus pada memasak saja tetapi bisa ditinggal untuk aktivitas lainnya.

Leave a Comment

Your email address will not be published.