Secangkir kopi

Mengenal Beragam Jenis Mesin Pembuat Kopi Espresso

Bersenda gurau, mengerjakan tugas, atau hanya sekedar duduk menikmati secangkir kopi di sebuah kafe rasanya sebuah pemandangan masyarakat kekinian. Suasana kafe yang teduh, jauh dari kebisingan, hanya terdengar suara mesin pembuat kopi adalah suatu hiburan tersendiri. Sering kita mendekat dan mencermati si bartender kopi dalam meracik minuman kopi pesanan pelanggan. Bahkan ada rasa keingintahuan tentang mesin pembuat kopi, terutama kopi espresso, sebagai contoh mesin espresso astoria, dan bagaimana cara kerjanya.

Mesin Pembuat Kopi Espresso dalam Sejarah

Dalam sejarahnya, mesin pembuat kopi espresso ini tercipta dan dikenal banyak orang sekitar abad ke-19. Kopi ini berasal dari Italia. Pembuatan kopi espresso yang begitu lama dan tidak gampangan justru banyak disukai orang. Para penikmat kopi rela antri menunggu untuk merasakan minuman kopi espresso yang nikmat. Untuk itulah tercetus untuk membuat mesin pembuat kopi yang bisa meracik cepat dan menjadi solusi. Sosok Angelo Moriondo, pria asal Turin di Italia tercatat dalam sejarah sudah mengenalkan mesin penyeduh kopi sederhana yang diberi nama New Steam Machinery for the Economic and Instantaneous Confection of Coffee Beverage. Disusul kemudian dengan sosok-sosok penikmat kopi yang hingga kini berinovasi menciptakan mesin pembuat kopi espresso, seperti produk dari Espresso Astoria.

Ragam Jenis Mesin Pembuat Kopi Espresso

Mesin pembuat kopi espresso yang juga diproduksi oleh Espresso Astoria memiliki beragam jenis model dan fungsinya. Ada mesin kopi yang bergaya kuno dan klasik, serta ada juga mesin pembuat kopi yang modelnya tampak modern.

Secara umum, ada beragam jenis mesin pembuat kopi espresso, yakni ada tipe mesin kopi espresso super otomatis, tipe mesin kopi espresso otomatis, tipe mesin kopi espresso semi otomatis, tipe mesin kopi espresso manual, dan ada juga tipe mesin kopi espresso yang profesional. 

Perangkat Penting dari Mesin Pembuat Kopi Espresso

Dari semua ragam jenis dan model mesin pembuat kopi espresso, bagian-bagian penting yang harus kita tahu dari mesin tersebut adalah: Poltafilter sebagai wadah biji kopi untuk diekstrak, Water Boiler sebagai tabung penyimpan air panas di mesin pembuat kopi espresso, Group Head sebagai pengekstrak kopi bertekanan tinggi, Extraction Switch adalah tombol penyetel mesin kopi espresso, Steam Wand sebagai pipa yang menyemburkan uap pemanas dan pembuih susu krim/frothing, Steam Knob tombol untuk pengatur uap, dan Drip Tray sebagai wadah tetesan air, dan knoxbox adalah wadah sisa ampas kopi.

Jadi, Pelajari dan Nikmati Hasil Kopinya!

Leave a Comment

Your email address will not be published.